Josep Guardiola mengaku bahwa ia akan mewaspadai anacaman yang dilancarkan Liverpool serta Chelsea, dalam usahanya untuk mengantarkan Manchester City meraih trofi Premier League musim ini.
Di bawah besutan manajer asal Spanyol, City sudah mendulang lima kemenangan secara beruntun di lima laga di liga. Namun Guardiola mengaku ia sangat mewaspadai penampilan tim lainnya, terutama setelah melihat Liverpool meraih kemenangan 2-1 kontra Chelsea di Stamford Bridge pada Jumat lalu.
Pertanyaannya adalah, apakah semua orang yang datang melihat kami, menikmati penampilan kami? Ya, dan itu sudah cukup, ucap Guardiola pada ESPN, setelah laga kontra Bournemouth pekan lalu.
Untuk meraih trofi atau tidak, kita lihat nanti. Jumat lalu, saya melihat dua tim hebat dan saya mengerti betapa beratnya ini, dan semuanya akan sangat sulit.
Saya belum ada di sini untuk mengatakan bahwa kami akan tampil tanpa menelan kekalahan di 20 laga, tidak, percayalah, kami akan menerima kekalahan. Saya berharap itu tidak terjadi secara dini mungkin, namun kami tim yang hebat, ada beberapa hal yang bisa kami benahi.
Tentu saja kami sangat senang, namun itu tidak cukup dan ada beberapa permaianan kami di babak pertama yang tidak cukup baik.